SejajarInfo.Id – Pasalnya informasi yang dihimpun Wartawan, dari warga di desa tersebut, mengungkapkan bahwa proyek Talud tersebut, tidak digali pondasi dasarnya.
Hal tersebut membuat wartawan mengecek sendiri kebenaran informasi terkait laporan yang dimaksud oleh warga, pada saat mengecek kondisi dasar pondasi Talud, ditemukan keganjalan karena tak ada bekas galian, hanya tanah yang diratakan untuk diletakkan batu pondasi.
“Betul dasar pondasi Talud hanya di ratakan saja tidak digali” Singkat warga setempat kepada wartawan, yang enggan disebut namanya. Kamis 30 Juni 2022
Hal itu dapat membuat Talud tersebut mudah roboh ketika air sungai deras, juga saat dikerjakan pada musim penghujan.
Sementara itu pemerintah Desa Benteng Gantarang saat dikonfirmasi, memberikan tanggapan terkait isu proyek yang dikerja asal-asalan, Asbar sebagai pemerintah desa akan tetap mengontrol pengerjaan proyek Talud tersebut.
“Makasih Dek Atas Perhatian ta Untuk Desa Benteng Gantarang, Terkait Dengan Apa yang disampaikan bahwa ada kejadian pengerjaan talud tidak digali. Insya Allah Saya Sebagai Pemerintah Desa Akan Mengontrol Ini Karena Saya liat disini Warga Setempat yang diberdayakan” Kata Asbar, melalui pesan WhatsApp